Bupati Ajak Semua Pihak Dukung TMMD - 107 Kodim Aceh Jaya

Bupati, Dandim 0114/Aceh Jaya, perwakilan BUMN, BUMD  dan sawasta menggelar pertemuan di Makodim 0114/Aceh Jaya, Jumat (28/2/2020).

PENGAWAL|CALANG – Bupati Aceh Jaya Drs. T. Irfan TB mengajak semua pihak mendukung kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 107 Kodim 0114/Aceh Jaya yang akan dilaksanakan di Desa Panggong Kecamatan Krueng Sabee, Kabupaten Aceh Jaya pada yang akan dibuka pertengahan Maret mendatang.

Hal tersebut disampaikan saat silaturahmi dengan para  perwakilan BUMN, BUMD  dan sawasta yang berada di Kabupaten Aceh Jaya. Acara tersebut berlangsung di Makodim 0114/Aceh Jaya, Jumat (28/2/2020) pagi.

Sementara itu Dandim 0114/Aceh Jaya Letkol Czi Arief Hidayat pada kesempatan tersebut memaparkan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan pada program TMMD ke 107 khususnya pada kegiatan non fisik seperti sunat massal, renovasi rumah tidak layak huni (RLTH),  rehab meunasah, pelatihan budidaya pepaya madu, perbaikan sarana olah raga, jambanisasi dan kegiatan lainnya.

”TMMD ini mengambil tema Pengabdian Untuk Negeri, artinya bukan milik TNI semata, jadi kami mengajak rekan – rekan semua mari berjuang bersama Kodim 0114/Aceh Jaya membantu Pemda Aceh Jaya untuk membangun masyarakat,” kata Dandim.

Tanggapan positif diberikan oleh para tamu yang hadir. Mereka mendukung langkah Kodim 0114/Aceh Jaya dalam program TMMD ke  107 ini dan berjanji akan membantu  merealisasikan kegiatan  tersebut.()